Pangdam IX/Udayana Resmikan Sumur Bor Oefafi, Kecamatan Kupang Timur Kabupaten kupang NTT

Pemred Liputan NTT
0

 

Oelamasi, LIPUTANNTT.com,Pangdam IX/Udayana Mayjen TNI Bambang Trisnohadi meresmikan Sumur Bor di RT 10 RW 06 Dusun 03 Desa Oefafi, Kec. Kupang Timur, Kab. Kupang, Jumat (7/06/2024).


Pangdam IX/Udayana dalam sambutannya menyampaikan bahwa TNI AD sebagai bagian dari rakyat, telah mencanangkan berbagai Program unggulan dalam rangka peningkatan kesejahteraan masyarakat, antara lain ; Ketahanan Pangan, TNI AD Manunggal Air, Penanganan Stunting, Rehabilitasi RTLH, dan kelestarian lingkungan.


"Program TNI AD Manunggal air di wilayah Kodam IX/Udayana, telah dilaksanakan sejak tahun 2021. Pembangunan fasilitas penyediaan air terus dilakukan di wilayah yang sangat minim pasokan air," jelas Pangdam IX/Udayana.


Pangdam IX/Udayana merasa sangat bersyukur, dan memberikan apresiasi yang tinggi, atas terwujudnya pembangunan Sumur Bor di Oefafi Kab. Kupang. 


"Semoga dengan peresmian sumur bor ini menjadi stimulus bagi wilayah lain, dalam rangka pelaksanaan  program berkelanjutan TNI AD Manunggal Air, guna mengatasi kesulitan Masyarakat. Keberhasilan program yang sudah dilaksakan, akan menjadi bukti, bahwa TNI AD, hadir bersama Pemerintah Daerah dan  stake holder terkait, sebagai upaya meningkatkan kesejahteraan masyarakat," jelas Pangdam IX/Udayana.


Lebih lanjut Pangdam IX/Udayana berharap bahwa pembangunan Sumur Bor di Desa Oefafi, Kecamatan Kupang Timur ini, akan menjadi solusi bagi warga, dalam memaksimalkan pengairan lahan pertanian. 


Diakhir sambutannya, Pangdam IX/Udayana juga berharap bahwa setelah acara peresmian ini akan di susul dengan terbangunnya fasilitas-fasilitas untuk kepentingan umum di tempat lain. Ciptakan kreatifitas dan selalu berinovasi, dalam mengatasi permasalahan di wilayah. Jangan pernah merasa lelah untuk terus mengabdi,  dan melayani masyarakat. 


Peresmian sumur bor ini ditandai dengan penekanan tombol dan penandatanganan Prasasti oleh Pangdam IX/Udayana.


Kemudian dilaksanakan penyerahan mesin sumur bor dari Pangdam IX/Udayana kepada Denpal 09-12-03 Kupang, dan penyerahan mesin pompa air kepada 4 kelompok tani dari Pangdam IX/Udayana, Danrem 161/Wira Sakti, Pj Bupati Kupang dan Kadis Pertanian Kab Kupang kepada Kelompok Tani Banaok Tuan, Kelompok Tani Usaha Baru, Kelompok Tani Maju Bersama dan Kelompok Tani Nekamese.


Serta dilaksanakan kegiatan penanaman pohon.


Hadir dalam kegiatan ini Ibu Ketua Persit KCK PD IX/Udayana, Danrem 161/Wira Sakti Brigjen TNI Joao Xavier Barreto Nunes,S.E.,M.M didampingi Ibu Ketua Persit KCK Koorcab Rem 161 PD IX/Udayana, Para Asisten Kasdam IX/Udayana.


Tampak hadir juga Pj Bupati Kupang, Para Kasi Kasrem 161/Wira Sakti, Dandim 1604/Kupang, Kapolres Kupang, Danbrigif 21/Komodo, Kadis Pertanian Kab Kupang, Camat Kupang Timur, Kades Oefafi, Tokoh Masyarakat, Tokoh Agama,Tokoh Adat dan sejumlah undangan lainnya.(Penrem)

Tags

Posting Komentar

0Komentar

Please Select Embedded Mode To show the Comment System.*

Melayani permintaan peliputan dan pemasangan iklan banner. Marketing Director (Email: redaksiliputanntt@gmail.com.Contact Person:081236630013). Alamat Redaksi: Jl. Oekam, RT 13/RW 005 Kelurahan Sikumana, Kecamatan Maulafa, Kota Kupang, NTT. Email: redaksiliputanntt@gmail.com. Tlp/Hp: 081236630013 Rekening: BRI: No. Rek. 467601014931533 a.n. Hendrik Missa Bank NTT: No. Rek. 2503210258 a.n. Hendrik Missa