Ketua DPD PDIP NTT Emilia Nomleni Ajak Masyarakat Jangan Ragu Pilih Jeriko - Adinda Jadi Wali kota dan wakil walikota Kupang, Keduanya Sudah Beri Bukti Bukan Janji

Pemred Liputan NTT
0

 

KUPANG,LIPUTANNTT.com, Ketua DPD PDIP NTT, Emilia Nomleni mengajak masyarakat agar tak ragu menentukan pilihan kepada Jeriko-Adinda sebagai Wali Kota dan Wakil Wali Kota Kupang. Karena keduanya sudah terbukti bekerja melayani rakyat.


Demikian ajakan yang disampaikan oleh Ketua DPD PDIP, Emi Nomleni dalam sambutannya saat menggelar Doa bersama di taman Alun-Alun Kota Kupang pada Selasa, (27/8/2024) sebelum mendaftar ke KPU.


"Kita tidak perlu ragu. Karena kedua orang ini (Jeriko-Adinda, red) sudah terbukti pernah melayani rakyat. Hari ini juga didampingi seorang perempuan yang tangguh (Adinda Lebu Raya, red)," ujar Emilia Nomleni.


Emilia menjelaskan, perempuan tidak hanya hadir sebagai pelengkap, "tapi membuktikan bahwa ada dalam proses dan ambil bagian untuk bersama-sama berjuang. Yang masih belum selesai dikerjakan, kita lengkapi. Yang sudah dikerjakan, dilanjutkan," kata Emilia mengajak masyarakat dukung Jeriko lanjutkan.


Ia juga menyampaikan, selesai dari tempat ini  (Alun-alun Kota Kupang), "kalau yakin bahwa ada orang yang bisa melayani kita, maka pilihlah Jeriko-Adinda," kata Emilia Nomleni.


Ketua DPD PDIP ini juga mengaku menitipkan Kota Kupang untuk dilayani dengan baik. "Jeriko-Adinda tak sendiri. Kita siap bergandengan tangan untuk bekerja sama-sama dalam rel agar melayani masyarakat dengan baik dan benar," imbuhnya.


Emi Nomleni kembali menitipkan pesan kepada masyarakat yang hadir untuk pulang dan menyampaikan ke keluarga bahwa "kita bekerja untuk Jeriko-Adinda demi kepentingan masyarakat," pesannya.


Ia juga menegaskan bahwa harus menjadi pendukung-pendukung yang bisa senyum kepasa semua orang. "Bersama mengantar Jeriko-Adinda ke KPU dengan damai. senyuman," pesan Emilia. Di tempat yang sama Tim ketua koalisi paket Jeriko -Adinda bapak Yeskiel Loudoe S, sos menyatakan Jeriko -Adinda sudah melewati suatu proses yang panjang dari tahapan -tahapan Akhirnya tiga partai yang memiliki kursi di DPRD kota Kupang diantaranya PDIP, PAN dan PERINDO yang telah memberikan SK dukungan kepada paket Jeriko -Adinda selain itu ada beberapa partai non seat yang ada di DPRD kota Kupang mereka juga memberikan dukungan penuh yaitu Partai PPP dan partai Umat.


" Selanjutnya saya sebagai pimpinan partai koalisi paket Jeriko -Adinda meminta agar kedua bisa terus melakukan konsolidasi di tingkat partai pendukung." Pinta Yeskiel. 


Dalma pantauan media, ribuan simpatisan hadiri kegiatan tersebut tampak semangat meskipun dengan teriknya matahari di siang hari. Selanjutnya Jefri Riwu kore Calon walikota Kupang menyampaikan dalam Deklarasi yang juga dihadiri pimpinan partai politik koalisi pendukung paket Jeriko -Adinda , kader serta simpatisan Jefri Riwu kore mengatakan pemberdayaan Anak anak muda di kota Kupang akan menjadi sahabat prioritas. Saya dan Adinda akan memberikan pelatihan dan modal usaha kepada generasi muda yang ada di kota Kupang untuk mereka dapat berkembang." Ungkap Jeriko.


 Ditempat yang sama Calon wakil walikota Lusia Adinda Lebu Raya mengucapkan terima kasih atas kepercayaan Jeriko yang mau menggandeng saya sebagai Bakal Calon wakil walikota Kupang. 


Lanjutnya lagi bahwa apa yang telah dilakukan seorang Jefri Riwu kore selama dirinya menjadi walikota Kupang di periode sebelumnya, mungkin ada banyak hal yang dilakukan bapak jeriko, Oleh karena itu kami berdua Terpanggil untuk mengabdi kepada kota Kupang kota kasih yang kita cintai."sebut Adinda. 


Untuk di ketahui setelah menggelar Acara Deklarasi paket Jeriko -Adinda melanjutkan perjalanan pendaftaran di Komisi Pemilihan Umum (KPU) kota Kupang . Selanjutnya Pendaftaran Calon walikota dan wakil walikota ke Komisi Pemilihan Umum KPU kota Kupang Jeriko -Adinda daftar di hari pertama Pembukaan pendaftaran di KPU kota Kupang ,Jeriko -Adinda jadi Calon walikota dan wakil walikota pertama yang mendaftar di KPU. 


Lebih lanjut Proses pendaftaran pasangan ini berjalan dengan baik dan lancar, kedua pasangan ini datang di KPU mereka diantar ribuan pendukung yang datang dari berbagai kelurahan yang ada di enam kecamatan Dikota Kupang, proses pendaftaran pasangan berlangsung selama kurang lebih dua jam, mulai dari penyerahan berkas, pemeriksaan berkas, hingga pengumuman hasil kelengkapan dokumen, di sela sela pendaftaran pasangan Jeriko -Adinda dengan Ribuan pendukung menyuarakan" GASSS" dan gasss Gereee, Ini untuk memberikan bentuk dukungan kepada calon tersebut. 

Berkas Jeriko -Adinda Dinyatakan Lengkap:

Disisi lain ketua KPU kota Kupang Ismail Manoe menyatakan seluruh berkas pendaftaran yang diterima Komisi Pemilihan Umum (KPU) langsung diperiksa bersama Bawaslu, jika ada berkas yang tidak lengkap para pasangan calon walikota dan wakil walikota masih bisa dapat dilengkapi dokumen sampai tanggal 29 Agustus 2024 namun setelah pemeriksaan berakhir Dokumen pendaftaran kedua pasangan calon walikota dan wakil walikota Jefri -Adinda dinyatakan lulus atau lengkap."ujar Ismail.


Berkas dinyatakan lengkap oleh Komisi Pemilihan Umum( KPU) kota Kupang Jeriko -Adinda mengucapkan terima kasih kepada seluruh pendukung yang berkontribusi terhadap proses pendaftaran pasangan tersebut, Ini menunjukkan betapa kepedulian masyarakat dalam mengawal pilkada yang akan dilaksanakan pada tanggal 27/11/2024 Saya dan Ibu Adinda bersama partai pendukung lainnya dan terima kasih untuk semua masyarakat yang sudah menemani kami saat proses pendaftaran hari ini, Sekali lagi saya ucapkan terimakasih kepada bapak mama Basudara semua,Doakan kami Tuhan berkati."harap Jeriko-Adinda.(*)

Tags

Posting Komentar

0Komentar

Please Select Embedded Mode To show the Comment System.*

Melayani permintaan peliputan dan pemasangan iklan banner. Marketing Director (Email: redaksiliputanntt@gmail.com.Contact Person:081236630013). Alamat Redaksi: Jl. Oekam, RT 13/RW 005 Kelurahan Sikumana, Kecamatan Maulafa, Kota Kupang, NTT. Email: redaksiliputanntt@gmail.com. Tlp/Hp: 081236630013 Rekening: BRI: No. Rek. 467601014931533 a.n. Hendrik Missa Bank NTT: No. Rek. 2503210258 a.n. Hendrik Missa